Monday, September 9, 2013

Let's Begin (Again) :)

Jadi ceritanya kemarin kemarin aku lagi sombong, males, dan sok sibuk, yang membuat diary limaratusperak ku ini terbengkalai tidak terawat. Padahal pada awalnya aku berjanji untuk mencatat semua kejadian pentingku disini, dan inilah fungsinya blog bagiku, yang suatu saat bisa aku baca kembali, seperti melihat album kenangan yang berbentuk cerita.

Yah namun ada petuah mengatakan leih baik terlambat dari pada tidak sama sekali, yups, dan baiknya aku memulai lagi sebelum kesombongan menyerang kembali, hehehehe.

Sebenernya banyak banget cerita yang teah terjadi sejak postingan terakhir ku tentang ulang tahun si bungsu kemarin, namun karena kemalasanku yang semakin menjadi, dan rasa memulai melangkah yang sangat berat, jadilah blog ini menjadi usang dan tak terawat ini.

Gue inget banget saat menceritakan semua masalah ku di blog ini, namun sejak aku dapet temen curhat yang bener bener asyik banget, gue jadi "agak" berpaling, haha.

Cerita apa ya yang menarik untuk mengawali postingan yang sudah lama banget ga terurus ini, hmmmm. mungkin tentang perjalananku di KOMA. hehehe.

Yups, disini gue sudah tinggak setengah langkah lagi untuk menggapai cita citaku sejak masuk di Amikom, masuk organisasi bernama KOMA, a.k.a Komunitas Multimedia Amikom. setelah berproses selama 2 semester, lumayan aktif di kepanitiaan, seperti di seminar Typografi dan menjalani tes wawancara dan Camping Tidak Ceria, akhirnya aku tinggal menjalani Musang dan Peresmian Pelantikan menjadi pengurus.

Jujur aje awalnya aku sempet ragu dengan apa yang akan aku hadapi, ya sama lah kayak yang dihadapi sebagian besar temen temen ku. Why? its your Dream?? . Disini aku bukan ragu karena aku tidak mampu, disini aku ragu apakah aku bisa bijaksana dalam mengemban janji ku dengan orang tua sebelumnya, yah yang aku sudah berjanji dulu untuk konsisten di Kuliah, nyatanya saja nilai ku di semester 2 turun dari semester sebelumnya -_-"

Namun ada seorang "Mbak" (Ketemu Tua) yang berhasil menasehatiku, yang Katanya ~Apalah arti ilmu kalau kamu ga bisa mengaplikasikannya di kehidupan nyata, dan orang ga mengenal ilmu kamu?~
Jleb, hahahaha, ya begitulah, di satu sisi itu membuat aku semakin tegar, disisi lain aku juga harus tegar dimarahin Ortu karena nilai yang turun, dan mencari ribuan kata gombal dan janji untuk memperbaikinya di semester selanjutnya :D

Hmmmmm, cerita selanjutnya? bersambung aje yeeem hehehe :D

0 comments:

Post a Comment